Selamat dan Menikmati Fasilitas dan Layanan Pada Blog ini...

Sunday 13 April 2014

Komponen Router PC (Router Network)

Router merupakan komponen yang sangat penting dalam jaringan karena router dapat membagi jaringan pada protokol yang sama. Router terdiri dari beberapa komponen yaitu:

  1. CPU (Central Processing Unit) berfungsi untuk inisialisasi sistem, fungsi routing, mengontrol netwaork interface dan mengeksekusi intruksi pada operating system.
  2. RAM (Random Access Memori) berfungsi untuk informasi tabel routing, fast switching cache, running configuration dan packet queque, akan tetapi pada dasarnya RAM hanya menyimpan data sementara sehingga begitu power dimatikan maka data dalam RAM akan hilang.
  3. Flash, merupakan bagian yang berfungsi untuk menyimpan keseluruhan IOS (Internetworking Operating System) software image.
  4. NVRAM merupakan bagian dari router yang berfungsi untuk menympan startup configuration.
  5. BUS, digunakan untuk komunikasi antara CPU dengan interface. Sistem bus akan mengirimkan data dari interface dan mengirimkan lagi ke interface.
  6. ROM (read Only Memory) merupakan komponen yang digunakan untuk menyimpan permanen startup diagnostic code dan tugas utamanya adalah mendiagnosa perangkat keras selama router melakukan bootupdan memindahkan software IOS dari flash ke RAM.
  7. Interface berfungsi untuk konenksi ke jaringan, Interface bisa disebut juga port yang akan menguhubungkan router ke dalam sebuah jaringan. Ada 3 interface yang terdapat pada router yaitu: Local Area network (LAN), Wide Area Network dan management.
  8. Power Supply merupakan komponen yang bertugas untuk menyediakan power yang dibutuhkan untuk mengoperasikan komponen internal.

No comments:

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites